BrajaNews.com, Taif – Arab Saudi U-17 lolos ke semifinal Piala Asia 2025 usai mengalahkan Jepang lewat adu penalti 3-2, setelah bermain imbang 2-2 dalam 90 menit waktu normal
Bertanding di Okadh Sport Club Stadium, Taif, Arab Saudi, Minggu (13/4/2025), laga berjalan ketat sejak awal. Jepang dan Arab saling jual beli serangan.
Jepang berhasil unggul lebih dahulu setelah mendapat penalti pada menit ke-5. Abubaker Saeed melakukan handball, yang terkonfirmasi lewat VAR, membuat Samurai Biru dihadiahi tendangan dari titik putih. Taiga Seguchi bisa membuatnya menjadi gol, skor 1-0 untuk Jepang.
Arab Saudi mampu membalas pada menit ke-17, juga lewat penalti. Makoto Himeno melanggar Abdulaziz Al Fawaz, dan Saeed gantian menjebol gawang Jepang lewat titik putih. Skor jadi 1-1.
Skor imbang ini membuat laga kembali berjalan ketat. Arab Saudi kemudian berbalik memimpin atas Jepang menjadi 2-1 di menit ke-37. Kali ini lewat Sabri Dahal, yang bisa meneruskan umpan Abdulrahman Sufyani menjadi gol lewat sepakan dari dalam kotak finalti
Di sisa babak pertama, Jepang coba menekan Arab Saudi. Tak ada gol tercipta hingga peluit tanda istirahat berbunyi.
Selama babak kedua digelar, Jepang dan Arab Saudi saling jual beli serangan
Jepang memasukkan Hiroto Asada guna menambah daya gedor. Masuknya penyerang Yokohama F Marinos itu membuahkan hasil.
Asada berhasil mencetak gol di menit ke-72. Asada meneruskan umpan Daichi Tani dalam skema serangan balik cepat. Skor menjadi 2-2.
Di sisa laga, duel sengit terjadi. Tak ada gol tercipta sampai 90 menit tuntas, dan laga harus dilanjutkan ke babak adu penalti.
Dalam adu penalti, dua penendang awal dari masing-masing tim sukses menjalankan tugasnya. Tetapi, pemain ketiga dari kedua tim gagal. Berikutnya, tendangan keempat pemain Jepang bisa digagalkan kiper Arab Saudi, Abdulrahman Al Otaibi. Lalu, pemain kelima Samurai Biru, Ryota Hariu, gagal setelah bola sepakannya membentur tiang gawang
Tiga penendang jepang ini Yuito Kamo, Shota Fujii, dan Ryota Hariu gagal menceploskan bola ke gawang. Arab Saudi unggul 3-2 dan melenggang ke semifinal Piala Asia U-17 2025.
Uzbekistan vs UEA
Keberhasilan Arab Saudi melangkah ke semifinal kemudian disusul Uzbekistan yang menang atas Uni Emirat Arab di King Fahd Sport City Stadium pada Senin (14/4/2025) dini hari WIB.
Tim yang menjadi juara Grup A dengan catatan selalu menang itu melanjutkan kiprahnya dengan baik dan meraih kemenangan 3-1 di perempat final ini.
Uzbekistan unggul 3-0 terlebih dulu di babak pertama. Asilbek Aliev mencetak brace pada menit ke-14 dan 36′, dan dilanjutkan dengan gol penalti Sayfiddin Sodikov pada menit 45’+5.
Uni Emirat Arab kemudian berhasil membalas lewat gol Mohamed Buti pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-67. Namun, itu menjadi satu-satunya gol Uni Emirat Arab dalam laga ini, dan memastikan Uzbekistan menjadi tim kedua yang lolos ke semifinal.