Bupati Bengkulu Utara Arie Septia adinata SE MAp Melaksanakan Program Jum’at Bersih

Bupati Bersama OPD terkait melaksanakan kegiatan Jum'at bersih

Advertorial28 Dilihat

BrajaNews,com .Bengkulu Utara – Bupati Bengkulu Utara Arie Septia adinata SE, MAp melaksanakan kegiatan Jum’at bersih 7/2/2025 di Kecamatan Tanjung Agung Palik ( TAP ) dan AirNapal , Kegiatan ini merupakan salah satu dari implementasi dari program 100 Hari masa kepemimpinan Arie Sumarno di bidang Lingkungan .

Dalam kesempatan ini Bupati mengajak masyarakat untuk menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan

“ Saya mengajak dan menghimbau masyarakat Bengkulu Utara untuk menjaga lingkungan masing masing agar tidak membuang sampah sembarangan, kalau bukan kita siapa lagi “ ujarnya

Bupati juga menambahkan bahwa Kegiatan hari ini dilaksanakan dibeberapa titik , Dengan Dukungan dari Dinas Lingkungan Hidup beserta Dinas terkait yang langsung turun kelapangan .

“ Kegiatan hari ini kita lakukan di lokasi ruas jalan yang memang di jadikan tempat pembuangan sampah oleh masyarakat, sehingga saya mengajak satuan kerja turun kelokasi untuk membersihkan, dan saya menghimbau agar masyarakat tidak lagi membuang sampah sembarangan “ lanjut Arie

“ Untuk kedepannya saya minta kepada Camat maupun Kepala Desa untuk bekerjasama membuang Bak sampah minimal setiap kecamatan, sehingga masyarakat tidak membuang sampah di sembarang tempat lagi ,” tutup Arie

Dalam kesempatan ini Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup,  Maman Suherman S,STP menyampaikan bahwa mereka sangat mensuport dan menyambut baik program Bupati tentang Kabupaten yang Bersih dengan meningkatkan Kebersihan Lingkungan Kabupaten Bengkulu Utara

“ Kami sangat senang dan bangga terhadap Bapak Bupati karena telah memasukkan program Lingkungan dalam program 100 hari kerja beliau , apa lagi kegiatan ini merupakan implementasi dari visi dan misi Bengkulu Utara Kabupaten yang Bersih, sehingga kami sangat termotivasi untuk mendukung dan melaksanakan program tersebut .” Ujar Maman

“Sesuai dengan arahan dan petunjuk Bapak Bupati terkait kebersihan lingkungan kami akan melaksanakan program tersebut dengan penuh tanggung jawab.” Pungkas Maman

Ikut hadir dalam kegiatan tersebut asisten Dinas Perhubungan, Camat TAP, Staf Jajaran Lingkungan Hidup dan Jajaran di sekretariat Daerah ,***

( Aipama , Adv )

Tinggalkan Balasan